[ad_1]
Federation Internationale des Echecs (FIDE) atau Federasi Catur Dunia sudah mengeluarkan daftar peringkat ELO terbaru di bulan September. Gukesh dan Erigaisi tampak menonjol dalam rating bulan ini.
Dalam posisi lima besar kategori terbuka, belum banyak terjadi perubahan. Magnus Carlsen tetap menguasai posisi teratas dengan 2861, berkurang tiga poin.
Posisi dua dan tiga tetap menjadi milik dua calon juara dunia 2023, Ding Liren (2808) dan Ian Nepomniachtchi (2792). Alireza Firouzja menempati peringkat empat (2778). Ketiganya tidak mendapat poin di bulan ini.
Yang paling signifikan adalah merosotnya peringkat para penggawa Amerika Serikat dalam Olimpiade catur di Chennai, bulan Agustus 2022. Tentu saja itu tak lepas dari hasil buruk tim Amerika Serikat dalam turnamen tersebut.
Fabio Caruana berkurang 18,3 poin dan kini berada di peringkat Sembilan (2758). Jika menilik hasil bulan sebelumnya, Caruana total kehilangan 25,2 poin selama Agustus-September. Selanjutnya, ada Levon Aronian yang bernasib sama. Dia kehilangan 16,4 poin dan kini menempati peringkat delapan (2759). Beruntung Wesley So hanya kehilangan 2 poin dan masih menempati peringkat lima (2771).
Leinier Dominguez Perez kehilangan 9,4 poin dan berada di peringkat 16 (2745). Terakhir, Sam Shankland kehilangan 7,5 poin menempati posisi 31 (2712).
Domaraju Gukesh, bintang paling bersinar di Olimpade Chennai kini ketambahan 26,7 poin dan ada di peringkat 23 (2726). Itu berarti, dalam periode April-September 2022, Gukesh ketambahan 110,3 poin.
Bintang muda India lain, Arjun Erigaisi yang baru saja menjuarai Abu Dhabi open, mendapat tambahan poin lebih besar yakni 35.6. Arjun kini berada di peringkat 24 (2725).
Gukesh bersaing ketat dengan Arjun Erigaisi menjadi pecatur nomor dua India di bawah sang legenda, Viswanathan Anand yang ada di peringkat dua belas (2756). Sementara itu, Nihal Sarin mendapat tambahan 26,3 kini berada di posisi 63 (2677). Sementara Rameshbabu Praggnanandhaa mendapat tambahan 14,5 poin menempati peringkat 66 (2676).
Bintang muda asal Uzbekistan, Nodirbek Abdusattorov mendapat tambahan 35,5 poin berada di peringkat 30 (2713). Hal ini tak lepas dari keberhasilan Nodirbek membawa Uzbekistan menjadi juara olimpiade.
Pemain lain yang mendapat tambahan poin signifikan adalah pecatur asal Iran, Parham Maghsoodloo. Dia mendapat 20,3 poin berada di peringkat 27 (2721).
Baca juga: https://catur24.com/2022/09/01/monika-socko-jadi-ratu-eropa-2022/
Dalam kategori putri, Hou Yifan masih menjadi nomor satu (2650). Aleksandra Goryachkina (2579), Humpy Koneru (2574) serta juara dunia Ju Wenjun (2560) beturut-turut berada di bawahnya. (BangKipot)
9
[ad_2]
Source link